Plt. Camat Lembak Bersama Pj. Bupati Muaraenim Dampingi Pj. Gubernur Sumsel, Serahkan Bantuan Bencana Banjir Di Sungai Rotan

REDAKSI
By -
0

Muaraenim || Bencana banjir yang melanda di beberapa wilayah Kabupaten Muaraenim Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), terkhusus wilayah Kecamatan Sungai Rotan masih digenangi banjir dan dari berbagai instansi dan pihak swasta telah menyalurkan bantuan kepada masyarakat.


Dalam hal ini tidak terlepas juga kepedulian Pemerintah Provinsi Sumsel memberikan bantuan yang diserahkan langsung oleh Pj. Gubernur Sumsel Dr. Drs. H. Agus Fatoni M.si, di Desa Danau Rata Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muaraenim, Sumatera Selatan pada Jum'at (19/1/2024).

Dalam penyerahan bantuan oleh Pj. Gubernur Sumsel, tampak hadir Pj. Bupati Muaraenim Dr. H. Ahmad Rizali MA yang didampingi oleh Plt. Camat Lembak Didi Haryanto S.Kom, dan Plt. Camat Sungai Rotan Miswanto, tampak hadir juga Dandim 0404/Muaraenim Letkol Inf Nugraha SH MIP, Kapolres Muaraenim AKBP Jhoni Eka Putra, Kadis LLAJ Muaraenim H. Junaidi S.H,.M.H, Kepala BPBD Provinsi Sumsel M. iKbal Ahli Syahbana, Kepala BPBD Kabupaten Muaraenim, Kasat Pol PP Muaraenim Musadeq S.Ip M.Si, Forkopinda Sumsel, Kepala OPD Sumsel, Forkopinda Kabupaten Muaraenim, BUMN, BUMS dan BUMD, Danramil 404-01/Gelumbang, Kapolsek Sungai Rotan, seluruh Kepala Desa dan Organisasi Kemasyarakatan.


Plt. Camat Lembak Didi Haryanto S.Kom yang sempat dibincangi Media ini dilokasi banjir mengatakan, dirinya ikut mendampingi Pj. Bupati Muaraenim Dr. H. Ahmad Rizali MA dalam kunjungan Pj. Gubernur Sumsel Dr. Drs. H. Agus Fatoni M.Si ke Desa Danau Rata Kecamatan Sungai Rotan.

Sambung Plt. Camat Lembak, dalam kunjungan Pj. Gubernur Sumsel ke Desa Danau Rata untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena dampak banjir, Pj. Gubernur Sumsel ikut prihatin kepada masyarakat Desa Danau Rata Kecamatan Sungai Rotan ini, dengan memberikan bantuan sembako, kepada masyarakat yang terkena dampak banjir.

Masih kata Plt. Camat Lembak, Semoga bantuan yang diberikan oleh Pj. Gubernur Sumsel dan Pj. Bupati Muaraenim serta bantuan dari Instansi dan pihak swasta ini, walaupun hanya sekedarnya semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat yang terkena dampak banjir. 



Alisaiin

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)